Dewasa ini aplikasi pengolah angka yang paling popuker dan paling banyak digunakan sudah tentu adalah aplikasi Microsoft Excel keluaran perusahan perangkat lunak terbesar dunia, Microsoft. Aplikasi tersebut ini pertamakali dikembangkan perusahaan Bill Gates pada tahun 1985 untuk sistem operasi Mac (Apple MacIntosh) dan pada tahun 1987 untuk sistem operasi Windows.
Karena...
saking populernya Excel, mungkin tidak banyak lagi orang mengingat aplikasi spreadsheet lain yang dulu pernah menjadi pilihan orang-orang yang bergelut dalam pengolahan angka seperti Lotus 1-2-3 yang pernah berjaya dalam sistem operasi DOS.
Memang sekarang terdapat beberapa aplikasi spreadsheet yang berusaha menyaingi Excel seperti Calc dari OpenOffice yang bersifat gratis dan open source. Namun tetap saja Excel yang dibundel dalam Microsoft Office untuk Windows yang juga memiliki aplikasi pengolah kata (Word), database (Access) dan sebagainya sejak tahun 1995 ini masih menguasai mayoritas pangsa pengolah angka saat ini.
Setelah melalui beberapa pembaharuan, kini Microsoft Office Excel 2007 yang sebagai bagian dari Microsoft Office 2007 telah dapat dinikmati para pengguna Windows sejak tahun 2007 sedangkan pengguna Mac OS X juga telah dapat menikmati Excel 12.0 Sebagai bagian Office 2008 for Mac yang dirilis pada tahun ini.
Untuk memenuhi kebutuhan pengguna Excel, penerbit terkemuka Elex Media Komputindo pada Agustus tahun ini telah menerbitkan buku panduan (tutorial) untuk menggunakan Excel 2007 secara mudah dan cepat yaitu "36 Menit Belajar Komputer Microsoft Office Excel 2007."
Sebagaimana dengan target pembacanya adalah kalangan pemula atau siapa saja yang ingin mempelajari penggunaan Excel 2007 dengan mudah dan cepat, maka M. Agus J. Alam sebagai penulis sengaja membuat bukunya dalam bahasa sederhana, menggunakan tata-letak teks dan gambar yang lapang agar pembaca mudah mengakses informasi dalam materi yang diberikan buku ini.
Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan ikon-ikon pendukung seperti ikon Tip, Catatan, Hati-Hati dan Referensi sebagai pengingat dan sumber inspirasi. Bahkan buku ini juga dilengkapi dengan contoh kasus dan soal-soal latihan sehingga pembaca akan semakin mudah menguasai Excel 2007.
Panduan yang diberikan secara sistematis dalam 9 modul yang masing-masing dapat diselesaikan dalam 36 menit. Modul-modul yang dimulai dengan modul pertama yaitu mengenal Excel 2007 yang kemudian diakhiri modul terakhir membuat grafik ini dapat menuntun pembaca yang ingin menggunakan Excel untuk keperluan praktis dan sehari-hari.
Dalam Excel 2007 terdapat banyak fitur baru yang merupakan penyempurnaan Excel versi sebelumnya (Excel 97-2003) seperti adanya fitur Ribbon yaitu tampilan user interface baru yang mengganti menu, toolbar dan tampilan lainnya pada versi sebelumnya.
Fitur Ribbon yang dirancang untuk membantu pengguna Excel bekerja lebih produktif dan mudah menggunakan seluruh fasilitas dan fungsi yang disediakan Excel 2007 ini akan membuat pengguna Excel versi sebelumnya harus menyesuaikan diri dengan tampilan user interface baru tersebut.
Oleh karena itu, buku ini dapat digunakan pula sebagai panduan bagi pengguna Excel versi sebelumnya yang telah terbiasa menu dan tampilan lama yang ingin beralih kepada Excel 2007.
Yang menjadikan buku karya M. Agus J. Alam yang telah menulis puluhan buku komputer ini semakin menarik adalah ikon-ikon pendukung sebagaimana telah disebutkan di atas. Ikon-ikon pendukung ini banyak bertebaran dalam modul-modul materi buku tersebut seperti halnya ikon Hati-iati yang sangat berguna menghindarkan pembaca melakukan kesalahan dalam menggunakan fungsi dan fasilitas Excel.
Sebagai contohnya, pada halaman 23 terdapat ikon Hati-hati yang memperingatkan bahwa jika ingin hasil kerja Excel 2007 Anda dapat dibaca oleh teman Anda yang masih menggunakan Excel versi 97-2003, harus disimpan dengan menggunakan perintah "Save As>Excel97-2003 Workbook."
Sebab jika disimpan sebagai workbook Excel 2007 maka tidak akan terbaca oleh teman Anda tersebut, terkecuali jika memang teman Anda telah menggunakan Excel 2007. Selain ikon Hati-Hati, ikon Catatan dan Tip juga membuat Excel 2007 semakin menyenangkan untuk dipergunakan.
Namun buku ini juga memiliki kekurangan yang dirasakan perlu diperbaiki pada cetakan berikutnya. Apalagi kalau bukan tampilan dari sebagian gambar yang disajikan ternyata agak kabur sehingga pembaca tidak jarang harus memincingkan mata untuk melihat lebih jelas.
Namun kekurangan buku "36 Menit Belajar Komputer Microsoft Office Excel 2007" ini tidak menghalangi untuk direkomendasikan sebagai panduan bagi para pemula maupun pengguna Excel versi sebelumnya untuk menggunakan Excel 2007 karena telah ditutupi banyak kelebihannya.(Fachri)
Penulis: M. Agus J. Alam
Penerbit: PT Elex Media Komputindo
Ukuran: 15 x 17 cm
Tebal: 194 halaman
Terbit: Agustus 2008
Kategori: Non Fiksi/Aplikasi Perkantoran
Harga: Rp. 34.800
sumber : http://irfansuperior.multiply.com/reviews/item/1
Kamis, 28 Mei 2009
36 Menit Belajar Komputer Microsoft Office Excel 2003 dan 2007
Diposting oleh SHIRO di 23.30
Label: ARTIKEL KOMPUTER
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar